technology

business

El Clasico : Berakhir Antiklimaks Bagi Anti-Barca


Mungkin hanya Fans Barca dan segelintir pecinta sepakbola yang memperkirakan Barcelona mampu mempecundangi Madrid di Bernabeu.

Hal tersebut terasa wajar jika kita lihat performa Barca pada pertandingan-pertandingan away sebelumnya, dari 6 kali laga tandang di liga, Barca hanya mampu meraih 2 kali kemenangan, 3 kali hasil imbang dan 1 kali menelan kekalahan.

Sementara itu, Madrid menunjukkan performa yang gemilang, meraih kemenangan beruntun dalam 15 laga terakhir di semua kompetisi.

Well, terasa sangat wajar jika Barca tidak diunggulkan dalam El Clasico jilid 1 musim ini. Namun sekali lagi Barca tetaplah Barca, 3 titel juara liga dan 2 titel LC dalam 3 musim terakhir bukanlah kebetulan semata . Dengan permainan cantik dan operan pendek ala tiki-taka Barca, mereka mampu mendominasi hampir di sepanjang laga pagi tadi.

Terlepas dari blunder yang dilakukan oleh Valdes, barisan belakang pasukan Catalan ini tampil sangat disiplin walaupun menggunakan formasi 3-4-3. Tusukan-tusukan dari sayap Madrid samasekali tidak terlihat dalam pertandingan kali ini.

Dengan hasil ini, Barca berhak menduduki puncak klasemen dengan poin 37, sama dengan Madrid namun unggul Head to Head. Madrid sendiri masih menyisakan 1 pertandingan lebih sedikit di banding El Barca, dan sewaktu-waktu bisa kembali merebut puncak klasemen.

Musim masih sangat panjang, semoga Barcelona mampu meraih hasil maksimal di setiap ajang kompetisi yang diikuti. Visca Barca.!! (adin)


Baca juga :
>> Pique Bangga Atas Kemenangan Barcelona
>> Presiden Barcelona : "Kami Menang Mudah"
>> Pembuktian Barca di Bernabeu
Post A Comment
  • Blogger Comment using Blogger
  • Facebook Comment using Facebook
  • Disqus Comment using Disqus

1 comment :


three columns

cars

grids

health